Friday, October 25, 2013

Jabatan Ilmu

Keterampilan miliki banyak rupa, bentuk dan wajahnya masing-masing
Faktor pembentuknya tentu beragam pula yang kemudian menggiring manusia menjadi golongannya
Wahai anak-anakku yang penuh inspirasi dan gairah bersahaja
Ilmu dunia adalah penguat kalian untuk mengenal ilmu akhirat
Tahapan pengalaman teoritis yang kemudian terdukung dengan realitas
Akan membawa kalian pada jenjang derajat wawasan yang meninggikan kalian
Harta yang kau genggam bukanlah jaminan bahwa derajatmu bertumbuh tinggi 
Tetapi bagaimana kemampuan kalian meletakkan harta itu untuk menumbuhkanmu
Dalam pertumbuhanmu bermasyarakat dengan segenap lahir batinmu menyeluruh
Bahwa hartamu bukanlah senjata untuk menekan apalagi menyerang sekitarmu
Bermasyarakat akan melatih diri kalian menjadi peka, mengerti dan memahami
Tentang potensi diri untuk melaksanakan tugas-tugas kalian dengan tulus
Dari situlah kalian akan belajar menjadi pemimpin terhadap diri kalian sendiri
Yang kemudian bisa memimpin orang lain yang memang sudah menjadi tugas
Jadilah pemimpin dan hindarilah menjadi sosok boss 
Karena posisi itu miliki fungsi yang jauh berbeda
Pemimpin adalah penuh pengarahan bijaksana 
Boss cenderung menggunakan daya kekuasaan
Pemimpin miliki kemampuan komunikasi yang berimbang dua arah 
Boss cenderung menyampaikan dalam perintah berversi emosional
Pemimpin terdukung oleh kaum yang mumpuni dalam sektor pemikiran matang
Boss cenderung dikitari oleh kaum penjilat yang berkapasitas kurang mumpuni
Kalian akan melihat dunia dengan kaca mata ilmu yang sesuai dan berkapasitas layak
Tanpa ilmu pengetahuan maka jiwa bagai tumpul untuk merajut kehidupan madani
Sangguplah kalian untuk mampu bersikap dan memilih menjadi golongan mumpuni
-LS-